Minggu, 26 Januari 2014

  

Hari ini aku senang banget karena baru pertama sahabat sekolahku menginap dirumahku. Menurutku mereka emang sahabat yang paling baik. Karena sahabat selalu ada apapun keadaan kita. Sahabat juga pasti mengerti gimana keadaan hati kita, sahabat juga selalu membuat kita bahagia. Hal yang paling aku sukai adalah saat aku tertawa bersama ketiga sahabatku. Saat aku sedih mereka yang membuat aku senang. Mereka seperti pulau tersembunyi yang aku temukan ditengah samudera, karena aku gak akan pernah tau kalau suatu saat aku akan menemukan mereka.

Jumat, 10 Januari 2014

Kucingku

Hy aku punya kucing lho! Namanya Kopi, dia ini kucing hitam yang lucu banget. Dia aku pelihara dari kecil sampai dia besar. Kalau kalian pengen Kopi dateng cukup manggil Kopi dengan nada tinggi berkali-kali, beberapa saat kemudian dia bakal dateng kok.

Terimakasih untuk mama

Ma, engkau adalah malaikat putih yang selalu ada dimanapun aku membutuhkanmu. 
Ma, terimakasih atas jasa jasamu yang telah berjuang melahirkan dan merawatku sampai sebesar ini.    

      Engkau juga yang mengajariku untuk hidup lebih baik dari sebelumnya.
      Jasamu sangat berharga bagi kehidupanku .
       
Kasih sayangmu membuat hidupku menjadi lebih tenang.
pengorbananmu membuatku menjadi lebih kuat. 
Semua yang telah engkau berikan membuat hidupku menjadi lebih berwarna. 
Terimakasih mama.